Sunday, July 31, 2011

Sunnah Puasa

sunnah puasa



Sahur
  • Makan sahurlah, karena sesungguhnya makan sahur itu mengandung berkah (Muttafaqun Alaih),
  • Perbedaan antara puasa kita (umat Islam) dengan puasa ahlul kitab terletak pada makan sahur (HR. Muslim, Abu Dawud dan At-Tirmidzi),
  • Kami pernah makan sahur bersama Rasulullah SAW, lalu mengerjakan shalat. Lalu aku bertanya:  Berapa lama beda antara keduanya itu? Beliau menjawab: Lima puluh ayat (Muttafaqun Alaih),
  • Sahur adalah berkah. Karenanya, janganlah kalian meninggalkannya meski hanya dengan  meminum seteguk air. Sesungguhnya Allah dan para malaikat-Nya bershalawat atas orang-orang yang sahur (HR. Ibnu Majah),
  • Senikmat-nikmatnya sahur bagi orang mukmin adalah dengan beberapa butir kurma (HR. Abu Dawud)


Menyegerakan berbuka
  • Manusia senantiasa dalam kebaikan selama mereka menyegerakan berbuka puasa (Muttafaqun Alaih),
  • Apabila malam telah datang, siang telah berlalu dan matahari telah terbenam, maka orang yang berpuasa pun segera berbuka (Muttafaqun Alaih),
  • Apabila salah seorang di antara kalian berbuka, maka hendaklah ia berbuka dengan air. Karena sesungguhnya air itu suci (Hr. Abu Dawud & At-Tarmidzi)


Berdoa ketika berbuka
  • Ada tiga golongan yang doanya tidak akan ditolak, yaitu orang yang berpuasa sehingga berbuka, imam yang adil dan orang yang dizhalimi (HR. Tirmidzi)
  • Ya Allah, sesungguhnya dengan rahmatMu yang luas melebihi segala sesuatu; aku memohon kepada-Mu agar memberikan ampunan kepadaku (Al-Adzkar li An-Nawawi)

5 comments:

  1. sahur dan berbuka dengan kurma...kapan ya bisa menjalankan sunnah ini? masih terasa berat :(

    ReplyDelete
  2. hehe..tapi jgan y manisan kurma ya Mi.. kalo berbuka, ma air putih juga disunahkan kan? =D

    ReplyDelete
  3. hehe,, iya..mulai kemarin udah coba buka puasa cukup dengan air putih dan kurma..doakan istiqamah~! ^^

    ReplyDelete

The 3rd Trimester: Doa-Doa untuk Meminta Keturunan yang Baik

Ini beberapa doa yang sering saya panjatkan ketika hamil. “rabbi innii nazartu laka maa fii batni muharraran fataqabbal minni, inn...